Langsung ke konten utama

Hello!

Halo semuanya! Selamat pagi, akhirnya aku kembali bisa update disini~ hahahaa, bagaimana keadaan kalian? Masih ada yang membaca blog ini kah?

Nah, akhirnya aku sudah sampai Surabaya--oke, sebenarnya aku sudah sampai Surabaya lumayan lama sih >w< maaf kalau aku baru bisa mengabari :')

Bagaimana aku disini? Aku senang. Bukan karena apa, aku senang disini aku menemukan teman-teman baru yang asyik-asyik, teman baru yang dapat mengajariku hal-hal baru juga, teman baru dari berbagai latar belakang yang mungkin sebelumnya gak pernah aku duga aku akan bertemu dengan mereka. Mereka sangat sangat mudah untuk dicintai.

Ya, walau baru mengenal mereka sebentar, aku sudah merasa sayang dan nyaman dengan mereka, tidak seperti biasanya aku baru menyayangi saat aku sudah akan berpisah saja.. Aku sayang mereka dan terkhususkan untuk kamu. Ya.

Apalagi yang ingin kutuliskan ya? Ada banyak hal tentunya, nanti sore mungkin aku akan melakukan update tambahan, tunggu ya!

salam,

Gadis Matahari.

Komentar