Langsung ke konten utama

Cinta?

Hola! Apa kabar para pembaca? I wish you always in a good condition! :)

Nah. Kali ini aku akan membahas cinta sebagai tema 'What I Learn Today'.

Pertama, apa itu cinta?

Menurut KBBI, cinta/cin·ta/ a 1 suka sekali; sayang benar.

Merujuk dari penjelasan KBBI, cinta mungkin sebenarnya hanya dapat dirasakan, didapat, dari Tuhan. Walau aku yakin. Definisi Tuhan tentang cinta kepada umatnya bukan suka sekali ataupun sayang benar, definisi Tuhan tentang cinta mungkin berbeda dari kita yang manusia. Lantas, apakah dengan ini aku berpikir bahwa manusia itu gak bisa mencinta?

Nope. Aku percaya cinta, aku percaya manusia masih memiliki cinta. Hanya saja, cintanya manusia itu diliputi oleh nafsu.

Nafsu itu yang selama ini disebut oleh manusia dengan cinta.

How can I say that cinta yang selama ini manusia katakan itu adalah nafsu? Karena aku pernah mengalami itu. Aku pernah merasakan itu, aku pernah mengatasnamakan cinta untuk melegalkan nafsuku. Jadi, dari situ aku berpikir gak ada yang namanya cinta, yang benar-benar cinta, hanya ada nafsu yang berkedok cinta.

Masalah cinta itu gak mudah, tapi juga bukan perkara yang sulit. Aku sendiri bingung kalau harus menjelaskan tentang cinta. Cinta itu dapat membuat kita terbang gak karuan, tapi jika diberikan atau memberikan cinta berlebihan yang ada malah akan membuat kita jatuh ke jurang. Sakit tentunya.

Dan aku pernah merasakan itu. Aku rasa anak muda jaman sekarang pasti akan merasakan apa yang namanya cinta--yang justru sebenarnya adalah nafsu.

Alhasil, sekarang ini dapat dibilang aku tak lagi percaya cinta. :) it's not about my past... It's just.. Aku gak bisa nerima cinta lagi. Aku hanya takut kejadian yang sama akan terulang. Dan ini yang kuwanti2 kepada semua orang di dekatku, kepada orang2 yg kusayang juga. Aku gak mau mereka merasakan sakit karena cinta....

.
.
.

Sudah ya. :) maaf bila kali ini label What I Learn Today malah jadi curhatan tidak jelas dan tak memberi jawaban apapun (?) hehe.

.
.
.

Salam,

Himawari 🌻

Komentar